::::::::::::::::::
Beribu jejak terpatri jelas ketika kisah itu pernah dimulai. Kisah yang pernah hadir ketika hati masih galau oleh keharusan memilih. Ada yang menunggu dengan keterbukaan tangan dan pelukan, namun ada juga yang mengejar hati ini dengan kesabaran dan kegigihan. Sementara di sudut sini, berat untuk menentukan pilihan tentang ditunggu atau dikejar.
Aku pernah memiliki mimpi tentang hijau dan kesegaran di luar sana. Sementara sajian itu begitu jauh dari catatan asalku. Dan aku berharap ada catatan lain yang membuka cerita untukku. Tentang hijau dan kesegaran, aku menanti catatan mereka untuk kutulis ceritaku.
Ketika sajian itu begitu ramah akan penyambutan mereka, ketika itu pula sajian itu begitu dekat dengan impian terjauhku. Dan aku merengkuhnya tanpa ragu juga tanpa mengira. Berjalan acuh sekedar memperdulikan catatan mu tentang aku dan jejak ceritaku. Aku berlari, aku berjalan, aku berjingkat, semua dengan rasa yang bebas dan lupa berhati-hati.
Sampai hati mereka mendekat... Aku pun terlanjur terlalu jauh mendekat. Harapan mereka mekar dan bertumbuh tentangku, sementara aku menunggu waktu yang tepat untuk segera meminta pintu keluar dari catatan mereka...
Sedih ketika, catatan itu harus aku tinggalkan lagi. Jejak cerita sudah penuh kutinggalkan di sana. Tapi sudah kuduga harus berakhir tanpa penyesalan. Aku yang pergi membawa hati dan diri, semoga yang tertinggal adalah catatan yang tertutup rapi. Catatan tentang aku, puncak, dan hijau... Kesegaran yang mahal namun patut disyukuri,,, dan luka bukan milik waktu yang panjang... Luka akan pergi bersama waktu yang tak lama, catatan itu akan tertutup oleh cerita yang lebih indah dariku, dan impianku akan bertumbuh setelah kehilanganku akan halaman cerita yang lalu.
:::::::::::::::
Tentang Desember 2008
11 comments:
akhirnya datang juga
keknya ini bukan timplet blogger ya?
hmmm...kayak nya aku kurang ngerti apa yg di maksud...mungkin lagi ingat masa lalu yg ingin di lupain ya.....#ah,sok tahu nih...
hihih :D dari mana aj mbak :LD hihihi.. sama nie.. temen seperjuangan blog.. vacumnya jg hampir bareng :D
@sky :.... hihihi datang dari makam sore...
@Lily Kasim (namanya bukan TFD)... ini template apa yah, aku juga udah lupa... kan ini udah ada sejak pertama,, hehehehe
@zan : hehehehe,,, ini sekedar postingan alakadarnya tentang masalalu dan kegagalan ^_^
@wawoetz : wah wah,,,,, vakum jugah yah ^___^... gimana kabar blogmu sekarang2... ?
yeeeee akhirnya posting lagi..
sibuk ngapain aja mbak?
hm..kalo yg mbak omongin kangen bumi yg hijau, saya pun sama
akhinyaaaaa posting juga :D
lama nggak mampiir kesini... kangeeeeen ^^
semangatttt ^^
Salam sahabatku,,,
sahabat tak kan lupa akan sahabatnya,
langit tentu masih ingat, :)
[ Ringkas, ya ringkas
cerita panjang kehidupan selalu ringkas dalam tulisan,,, dan berarti ketika esok kita membuka kembali cerita tersebut,,]
Tentang Cinta diluar sana, yakinlah kalu ia akan hadir pada waktunya.
"Waktu menjawab Perlahan"
salam,,, :)
::: Tukang colong, haiyahhh... sibuk maen kamera ^^
::: Inge, kangen juga ma dirimu.... andai kita bisa lebih sering ketemu
::: Langit, seperti selalu, kalimatmu memanjakanku ^^v
dalam kebohongan ada tangis
dalam tangis ada kebenaran dan
dalam kebenaran akan sllu ada kejujuran..
Luka bukan milik waktu yang panjang..
Luka akan pergi bersama waktu yang tak lama, catatan itu akan tertutup oleh cerita yang lebih indah dariku, dan impianku akan bertumbuh setelah kehilanganku akan halaman cerita yang lalu.
Post a Comment